
DETEKSIJAYA.COM – Relawan Jokowi Mania (JoMan) secara resmi mendeklarasikan Prabowo Mania 08 untuk mendukung Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto sebagai capres di Pemilu 2024 mendatang. Deklarasi itu digelar di Gedung Joang ’45, Menteng, Jakarta Pusat pada Minggu (12/3/2023).
Ketua Umum JoMan, Immanuel Ebenezer alias Noel mengaku sengaja memilih lokasi Gedung Joang sebagai tempat deklarasi karena punya sejarah terkait dengan Jokowi.
“Di tempat ini dulu Pak Jokowi juga dideklarasikan pada 2015 dan 2019,” ucapnya kepada awak media.
Noel mengatakan, pihaknya siap mengulangi sejarah tersebut kini, mengantarkan Prabowo menang di 2024. “Kami akan mengulangi sejarah itu lagi. Kami juga akan mengantarkan Pak Prabowo menuju 2024,” lanjutnya.
Noel pun mengungkapkan alasannya mengalihkan dukungan dari Ganjar Pranowo menjadi mendukung Prabowo. Menurutnya, hal itu dilakukan lantaran eks Danjen Kopassus itu dinilai lebih punya komitmen menjalankan program keberlanjutan Presiden Jokowi.
“Sebelumnya kami sukarelawan Ganjar, tapi beralih menjadi sukarelawan Prabowo saat ini. Kami menilai Prabowo bersedia serta berkomitmen menjalankan program-program terusan Presiden Joko Widodo,” ungkapnya.
Noel menyampakan, adapun deklarasi kelompok relawan Prabowo Mania 08 akan digelar di daerah lain juga, tak hanya di DKI Jakarta. “Kami akan deklarasikan lagi di beberapa kota, di basis-basis suara Pak Prabowo kalah,” katanya.
Noel menuturkan, bangsa Indonesia sudah letih dengan berbagai konflik yang tidak substantif terus bermunculan, sehingga Prabowo Mania 08 meyakini Prabowo bisa menjadi pelopor rekonsiliasi bangsa.
“Saya rasa sudah terlalu letih bangsa ini dengan konflik-konflik yang tidak substantif, peta konflik dan sebagainya. Pak Prabowo seorang tokoh yang berani mempelopori rekonsiliasi bangsa ini, dan itu bagian cita-cita mulia yang hari ini kami perjuangkan,” pungkasnya.
Sebagai informasi, sebelumnya Jokowi Mania (JoMan) telah mengumumkan bahwa mereka akan mendukung Prabowo sebagai calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang.
Deklarasi dukungan JoMan kepada Prabowo Subianto itu dilaksanakan di Kantor DPP JoMan di bilangan Jakarta Selatan, Rabu, (15/2/2023).
“Tegak lurus kita adalah ke Pak prabowo Subianto. Dukungan bulat ini semoga bisa diikuti kawan-kawan DPC, DPD, semua,” kata Ketua Umum Relawan JoMan, Immanuel Ebenezer (Noel).
Kendati demikian, Noel mengatakan, JoMan tidak memaksakan anggota dan pengurusnya untuk sama-sama mendukung Prabowo sebagai calon presiden.
“Secara demokratik, sikap kami juga membebaskan kawan-kawan untuk tetap ada yang di Mas Ganjar, di Mas Anies, atau di manapun, kami tidak akan pernah menjadi haters siapapun yang ikut maju dalam kontestasi di 2024 nanti,” ujarnya. (Red-01/*)