BANTEN | DETEKSIJAYA.COM – Yayasan Al Khasanah menggelar acara Wisuda sejumlah Anak Kelompok Bermain (KOBER) dan Bimbingan Belajar (BIMBEL) serta Pentas seni dengan Tema “Selamat Jalan Anakku, Do’a Kami Semoga Kesuksesan Selalu Bersamamu Dalam Menuju Gerbang Masa Depan yang Gemilang, bertempat di Kp. Dukuh, Desa Mander, Kecamatan Bandung-Pamarayan, Minggu, (03/07/2022).
Di acara tersebut turut hadir Penilik Paud Dikmas Kec. Bandung Iing Suandi, S. Pd. I, MM, Ketua Yayasan Al Khasanah Neneng, Kepsek Al Khasanah Oktavia dan para guru beserta staf dan jajarannya, juga para orang tua perwakilan anak Kober dan Bimbel Al-Khasanah.
Kegiatan Wisuda diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al’Qur’an dan dilanjutkan dengan sambutan dari Penilik Paud Dikmas Kec Bandung Iing Suandi.
Dalam sambutannya, Iing Suandi menyampaikan bahwa dirinya merasa bangga kepada Kepala Sekolah Paud Al Khasanah Ibu Nova. “Walaupun masih baru, Paud Al Khasanah ini mampu menunjukan eksistensinya kepada masyarakat sebagai kegiatan belajar mengajar untuk membimbing dan membina anak-anak pada usia dini,” katanya.
“Yayasan Paud Al Khasanah yang ada di Kp Dukuh ini bisa memberikan stimulan kepada para orang tua untuk menyekolahkan anak-anaknya di Paud Al-Khasanah dari sejak usia dini dan terus sampai ke tingkat yang lebih tinggi,” sambung Iing Suandi.
Dan dia pun berharap semoga Yayasan Al-Khasanah bisa terus eksis dalam setiap kegiatan belajar mengajar dan himpaudinya.

Sementara itu, Kepala Sekolah Al-Khasanah Nova menyampaikan rasa syukurnya dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama ibu-ibu dan masyarakat di sini yang sudah membantu dan mendukung acara ini sehingga dapat berlangsung secara aman, tertib dan lancar.
Di kesempatan yang sama, salah satu Orang Tua dari anak Al – Khasanah, Rayadi mengatakan bahwa dengan adanya Paud Al Kasanah di daerah ini cukup membantu dan semoga kedepannya tambah maju dan sukses.
Salah seorang murid dari Paud Al Khasanah, Sumyati juga menyampaikan bahwa dirinya mengaku senang dengan acara ini. Selain mendapatkan hadiah makanan setelah mengikuti acara ini, dan juga ibu guru yang mengajar baik- baik dan sopan.
Gelaran acara wisuda ini dipandu oleh pembawa acara/MC Rayadi dan Ayu Septia Hidayah. (Yadi)













































