
DETEKSIJAYA.COM – Ditengah teriknya matahari, Kasi Pidum Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat (Kejari Jakpus) Sobrani Binsar Tambunan hadir dan membagikan air mineral kepada para pelanggar yang akan mengambil tilang di kantor Kejari Jakpus, jalan Merpati No.5, Kemayoran, Jakarta Pusat. jumat pagi (9/6/2023).
Selain membagikan air mineral, Kasipidum Kejari Jakpus beserta para jaksa pada seksi Pidana Umum (Pidum) hadir di tengah-tengah para pelanggar tilang untuk memberikan bantuan langsung dengan memberikan informasi cara pengambilan tilang yang benar.
Langkah yang dilakukan Kasi Pidum Kejari Jakpus dan jajarannya tersebut sebagai antisipasi atas membludaknya para pelanggar tilang disaat dimulainya kembali sistem tilang manual.
Langkah yang lakukan jaksa di jajaran Pidum tersebut juga mendapat apresiasi positif dari para pelanggar tilang.
“Alhamdulillah, atas bantuan para petugas Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat proses pengambilan tilang semakin jelas dan lancar,” ujar Iwan salah satu pelanggar tilang.
“Terimakasih juga saya uacapkan kepada kejaksaan Negeri jakarta pusat atas pemberian sebotol air minum mineral ditengah teriknya matahari pada hari ini untuk menghilangkan dahaga” sambungnya.

Hal senada juga disampaikan saeful salah seorang ojeg online yang merasa terbantu atas informasi dan pembagian air mineral tersebut. “Alhandulilah, terimakasih kepada pihak kejaksaan yang memberikan informasi dan minuman yang telah diberikan.” ujarnya. (Ramdhani)












































